Pemukulan Guru, Pemerintah Dinilai Gagal Beri Perlindungan

Selamat pagi bapak ibu yang ada dimana saja berada,inilah info atau hasil kasus pemukulan guru terhadap seoarang orang tua siswa,dan pemerintah terlalu lamban bagi perlindungan guru,simak beritanya dibawah ini:

Ketua Umum Pengurus Pusat Ikatan Guru Indonesia (IGI), Muhammad Ramli Rahim menyatakan kasus pemukulan terhadap Dasrul, guru SMKN 2 Makassar oleh orang tua siswa adalah bentuk kegagalan pemerintah melindungi guru dari gangguan pihak luar. Terlebih ini bukan pertama kali tindak ketidakadilan terjadi pada guru.


“Seharusnya, tak ada ruang buat siapapun masuk ke dalam sekolah, apalagi dalam keadaan emosi. Kejadian ini jika tak bisa disikapi akan terus terjadi. Itu keterlaluan, jika gedung keuangan negara di mana-mana begitu mewah, mengapa sekolah tak bisa diamankan,” ungkap Ramli Rahim dalam keterangan pers yang diterima Edupost.id.


Ramli menambahkan, jika ada sebuah permasalahan antara siswa dan guru, pihak sekolah mengupayakan untuk melakukan komunikasi dengan orang tua. Namun, terkadang upaya ini gagal, karena pihak orang tua kadang lebih memainkan emosinya. Oleh karena itu, ia mengimbau ke depan perlu dibuatkan aturan pada setiap penerimaan siswa baru atau penerimaan laporan hasil belajar atau hari pertama sekolah, kedua orang tua harus dihadirkan. Hal itu agar terjalin komunikasi antara guru dan orang tua, serta orang tua tahu 100 persen apa dan bagaimana sesungguhnya anak mereka.

“Diperlukan perjanjian yang jelas antara orang tua dengan sekolah sehingga orang tua paham mereka telah menyerahkan anaknya untuk dididik di sekolah,” tegasnya.

Lebih lanjut, Ramli menyebut, hukuman terhadap pelaku kekerasan pada dunia pendidikan terlalu ringan. Seharusnya, kata Ramli, hukuman itu harus bersifat ekstra ordinary, sebab ini menyangkut bagian dari mempersiapkan masa depan bangsa. Untuk itu, ia menegaskan IGI akan memastikan membela Dasru dengan segera menunjuk pendamping hukum agar Dasrul bisa terlindungi, dan pelaku kejahatan terhadap guru dapat dimaksimalkan hukumannya


Sumber:edupost.id

Sekian semoga ulasan dan informasi ini semaga brmanfaat bagi kita semua,Terima kasih.

0 Response to "Pemukulan Guru, Pemerintah Dinilai Gagal Beri Perlindungan"

Posting Komentar