Ini Pesan Mengerikan yang Beredar Jelang Pemeriksaan Habib Rizieq,

Pesan berantai sempat tersebar menjelang hari pemeriksaan Habib Rizieq, Senin (23/1/2017) besok. Dalam pesan tersebut tertulis, jika pukul 17.00 WIB Habib Rizieq belum keluar dari Polda Metro Jaya, maka otomatis situasi berubah menjadi Darurrat Perang Jihad Fiisabilillah Seluruh Indonesia.

Sekjen DPD Front Pembela Islam (FPI) DKI Jakarta, Habib Novel meminta masyarakat dan media dapat membedakan mana berita hoax dan berita sebenarnya.

BACA JUGA:
BERITA MENGGEGERKAN TERBARU!!! PUKUL 20.30 PENGIBAR MERAH PUTIH DIBUBUHI KALIGRAFI ARAB DITANGKAP,SIMAK SELENGKAPNYA DIBAWAH INI
"Ya bedakan saja mana berita hoax dan bukan. Pemberitaan itu kan tidak semuanya benar," ujarnya kepada Arah.com, Minggu (22/1/2017)

Menurutnya, ia dan sejumlah organisasi masyarakat yang mengikuti jalannya aksi besok akan menunggu hingga pemeriksaan selesai. Tidak pernah ada pembicaraan, bahwa massa akan menjemput paksa Habib Rizieq pada sore harinya.

"Tidak ada itu kita jemput paksa. Kita akan kawal sampai selsainya pemeriksaan yang dijalani. Tidak kita patokan sampai pukul berapanya," tutupnya. (Wildan Zulfianyah)


Demikian semoga bermanfaat,terima kasih
Sumber:http://www.arah.com/

0 Response to "Ini Pesan Mengerikan yang Beredar Jelang Pemeriksaan Habib Rizieq,"

Posting Komentar